Categories
PAUD

Bagaimana cara mengatasi dan mencegah suasana hati buruk atau badmood saat anak belajar?

Mengajarkan baca tulis dan hitung sangat penting untuk anak usia dini. Pada usia tersebut, anak-anak sudah mulai bisa mengenal huruf dan angka. Namun tidak jarang anak-anak mengalami suasana hati yang buruk atau badmood saat belajar. Berikut beberapa cara mengatasi dan mencegah suasana hati buruk atau badmood pada anak saat belajar :

  1. Kenali penyebab badmood si kecil

Ketika anak merasa kesal atau emosi, orang tua sebaiknya menjalin komunikasi yang baik kepada anak. Tanyakan penyebab perubahan suasana hati pada anak. Jika anak tidak mau menjawab, hindari bertanya terus-menerus. Berikan waktu sejenak pada anak untuk menenangkan diri mereka. Ketika anak sudah tenang, komunikasikan kembali  dan temukan solusi bersama dengan anak.

2. Mengetahui dan menumbuhkan minat belajar anak

Sangat penting bagi orang tua untuk mengetahui seberapa jauh minat belajar anak. Ketika anak berkeinginan belajar suatu hal, maka mereka akan lebih mudah memahami dan senang saat belajar. Mengajak anak belajar hal-hal yang mereka sukai dan juga menumbuhkan minat pada bidang yang lain. Dalam proses ini hendaknya orang tua lebih sabar dan memahami minat anak dalam belajar.

3. Memilih tempat yang nyaman untuk belajar

Ruang belajar anak menjadi salah satu faktor pendukung agar proses belajar di rumah berjalan dengan lancar. Kondisi ruangan belajar berpengaruh terhadap keberhasilan akademik anak. Jika ruangannya nyaman, maka anak akan lebih berkonsentrasi dan cepat menyerap pelajaran. Ketika belajar sediakanlah semua alat tulis maupun peralatan lain yang dibutuhkan anak. Dalam ruang belajar hendaknya orang tua menjauhkan barang-barang yang dapat mengalihkan perhatian anak seperti gadget, televisi, dan lain-lain.

4. Selingi dengan beragam aktivitas

Untuk menghindari anak bosan dan badmood saat belajar, orang tua dapat mengajak anak untuk melakukan aktivitas yang menyenangkan bagi anak seperti mendengarkan musik, bernyanyi, dan mewarnai. Jangan lupa untuk mengajak anak berolahraga dengan teratur. Saat olahraga, tubuh dapat melepaskan zat kimia yang membuat orang merasa lebih baik termasuk juga anak. Olahraga teratur dapat membuat anak-anak menjadi lebih percaya diri dan merasa lebih baik tentang diri mereka sendiri

5. Terapkan metode fun learning saat belajar

Saat belajar dengan anak penting untuk menerapkan metode fun learning. Metode ini menciptakan suasana belajar yang hangat, menyenangkan, dan menarik untuk anak. Belajar dapat dilakukan dengan media yang bersifat edukatif seperti media gambar dengan beragam warna, menyajikan materi dalam bentuk kartu, atau bahkan mengajak anak bernyanyi terkait apa yang dipelajari  sehingga anak bisa dengan mudah memahami dan mengingat apa yang diberikan.

Semoga blog ini dapat membantu ya moms!
Tetap semangat dan selalu bahagia ????

Ikuti kami pada media sosial lainnya (Follow us on social media) :

YouTube : @balistung
Instagram : @balistung
Facebook : @balistung
Threads : @balistung
Tiktok : @balistung

#balistung #calistung #lesbaca #bimbelsd #lesbacatulis #lesonline #lesprivatdenpasar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *